20 September, 2008

Tip hemat ngenet diwarnet

Duduk santai sambil minum kopi, perlahan tapi pasti jemari lincah menari diatas papan keybord berkomunikasi melalui YM dengan saudara yang ada diseberang sana, sambil sekali sekali tersenyum menghadap webcam,semua dilakukan dikamar sendiri tanpa harus keluar rumah.barangkali itu gambaran yang kan terjadi beberapa tahun kedepan, tentang enaknya mengakses internet dirumah sendiri.tapi ini semua sangat jauh dengan kenyataan yang ada, karena internet di Indonesia belumlah menjadi milik dari masyarakat.jangankan koneksi internet dirumah sendiri

, warnet saja satu kecamatan paling ada cuma satu.itupun satu jamnya masih 5 ribu rupiah.mungkin kalau internet sudah memasyarakat dan tarifnya semakin murah, transformasi pengetahuan terhadap anak bangsa ini semakin cepat, demikian pula kemajuan teknologi akan semakin mudah diikuti.

Untuk menyikapi situasi yang ada rasanya tidak bijak kalau kita terus jadi tidak perduli terhadap perkembangan internet, sekalipun melalui konesksi diwarnet, cukuplah bagi kita untuk meningkatkan pengetahuan kita.berikut adalah pengalaman penulis tentang cara berinternet dengan bijaksana sehingga lebih hemat dan efektif.

Langkah pertama tentukan skala prioritas.

Sebelum berangkat kewarnet, tentukan dulu apa yang akan kamu lakukan diwarnet. Misalnya pertama kirim email, selanjutnya browsing materi tentang pendidikan, dan yang terakhir download antivirus misalnya. Semua itu hendaknya sudah terpikirkan dari rumah sehingga efisiensi waktu dapat dilakukan.

Siapkan segala sesuatunya diflashdisk.

Sarana penyimpanan seperti flashdish merupakan senjata utama kalau pergi kewarnet. Lengkapi flashdis dengan software pendukung seperti antivirus,download manager, foxit reader dan webbrowser yang biasa anda pakai seperti firefox.ini untuk mengantisipasi misalkan dikomputer yang ada diwarnet programnya kurang lengkap.dan yang perlu diingat, misalnya mau berkirim tugas dalam bentuk word document, hendaknya simpanlah dalam format rtf (rich text format) karena format ini terbukti kuat terhadap serangan virus, atau lebih bagus lagi convert dalam format pdf (portable document format) selain ukuran filenya yang lebih ringan, file ini terbukti tahan serangan Virus.

Cari warnet yang tepat.

Memilih warnet yang tepat memang gampang – gampang susah,mau pilih yang murah apa yang cepat.kalau bisa sih ya.. murah juga cepat, itu kalau ada, tapi ya susah… kalau saya sendiri lebih mempertimbangkan kecepatan akses.karena baut apa tariff murah apa bila ngaksesnya lama, toh akhirnya jatuhnya mahal juga.

Buatlah daftar alamat yang akan kamu kunjungi.

Daftar alamat email para dosen ataupun alamat email teman – teman kamu, sangat penting artinya untuk dibuat, ini untuk memudahkan kamu waktu mengirim email, sehingga kamu tinggal copy paste alamat tersebut.selain itu untuk menghidari salah ketik alamat, yang berakibat tidak sampainya email yang kalian kirim.selain alamat email, alamat situs situs penting juga perlu dibuat daftarnya.tujuannya sama, biar tinggal copy paste.atau kalau pinginnya tinggal “klik”, buatlah alamat situs dengan fasilitas hyperlink yang ada dimicrosof word. Caranya ketik alamat lengkap dari sebuah situs.terus blok alamat tersebut, klik kanan pilih hyperlik terus di oke, maka alamat tersebut sudah aktif cirinya warna tulisnnya menjadi biru dan bergaris bawah, contohnya seperti ini www.jeparaclasse.co.nr .

Biasakan membuka lebih dari satu halaman.

Kadang kalau kita lagi ngenet, kita terpaku pada satu halaman dan menunggu saat loading sampai beberapa saat.rubah kebiasan tersebut, caranya begitu kamu membuka satu halaman situs, tekan ctrl+n maka akan terbuka halaman baru dan kamu bisa mencari halaman yang lain yang berhubungan dengan bahan yang hendak kamu cari.buka 5 sampai 6 halaman gunakan taskbar botton yang ada ditaksbar untuk pindah pindah halaman jika tejadi penumpukan botton, klik kanan pada start menu kemudian pilih properties, klik tab taskbar kemudian hilangkan tanda centang yng ada pada group similar tksbar botton lalu di oke.jika suatu halaman sudah terbuka penuh (loadingnya sudah selesai)baca sekilas saja halaman tersebut. Jika tertarik dengan artikelnya baca saja dirumah dengn menyimannya kedalam flashdish, caranya klik file pada menu browser kemudian pilih save page as arahkan penyimpanannya di flasdismu.dengan demikian waktu yang digunan menjadi efektif, selamat mencobanya ya.. semoga berguna.


19 September, 2008

Sony Vaio is my Dreams (kisah perjalananku)


Add to Technorati Favorites
Mungkin judul diatas kelewat ektrim ya mengingat aq mempunyai laptop, juga terhitung baru. Dan itupun juga barang seken.berawal dari makin banyak nya mata kuliah yang harus aq tempuh.maka kegiatan memgerjakan tugas alias ketik mengetik juga semakin padat, hal itulah yang membuatku memutuskan untuk mencari sebuah laptop, meskipun aku sadar uang tabungan yang aku punya masih jauh dari cukup, tentunya laptop yang aq beli juga menyesuaikan dengan kantong alias harus terima kalau harus membeli laptop seken.
Itu pun uangku masih belum cukup juga, ya.. beruntunglah ada teman yang minjemi (ngutang niye…) ya.. begitulah kalau orang baik itu memang banyak yang kasih utangan…. He…he.. he…singkat cerita lewat proses hunting, gerilya dan puasa(takut uangnya gak cukup jadi jajannya diirit) akhirnya idolaku ketemu juga. aku berhasil mendapatkan laptop “SONY VGN S270B” agak kuno sih… memang dengan prosesor centrino 1,8GHz, hardis yang hanya 60G dan Ram 512mb.dengan harga 5 jutaan. Tapi bagi aku itu lebih dari cukup (maksudnya cukup dikantong dan cukup dihati) akhirnya akupun bisa tidur dengan nyenyak karena dapat teman baru.
Lho….kok DVD driveku rusak….!
Walau terhitung seken laptop yang kau pakai ternyata masih lumayan. Ini terbukti waktu pemakaian batrai yang relative panjang (klo cma untuk ngetik – ngetik bisa sampai 3 jam pemakaian) itu mungkin terjadi karena efisiensi batrei oleh system yang ada pada laptop, seperti pengaturan layar dan pengaturan waktu standbye.dan yang lebih menyenagkan laptop tidak cepat panas (maaf bukan promosi lho).
Ceritaku ini berawal dari hobiku yang selalu ingin oprex oprex computer entah kesalahan apa yang telah aku perbuat(mungkin karena driver DVDnya tak Update) maka tiba tiba DVDku tidak bisa aku pakai, celakanya lagi. Pada mycomputer drive dvdromnya gak mau keliatan, meskipun waktu saya liat di device manager kliatan tapi ada tanda ”seru” dan berwarna kuning.tka unnistal trus tak detec hardware hasilnya masih sama.tak coba dilinux aja, ah pikirku dilinuk mungkin bisa.maka aq masuk ke seting bios trs first bootnya tak ganti opticaldrive. Trus tak cek drive dvd di bios juga masih ada terus tekan F10 simpan kluar deh, aq siap nginstal linux.tapi apa yang terjadi….celaka dua belas.. linux OS2007 yang ada diDVD sama sekali tidak terbaca. Matex …… aku, mosok diluar system windows Live CD Linuxku ndak terbaca ini ya.. ndak bisa format ulang .. wong DVDnya gak bisa baca.apa memang DVD pada laptopku rusak ya…pusing.. ! akhirnya dengan tidak berputus asa dan bedo,a kepada allah yang maha esa serta kerja sama dengan mbah google. Akhirnya masalahnya terselesaikan juga.ini lho resepnya tulisan dari mas Aman kalau tidak salah.
1. Buka regedit: -> click Run -> Ketik regedit -> Enter
2. Di dalam registry editor, cari -> + HKEY_LOCAL_MACHINE -> + SYSTEM -> + CurrentControlSet -> + Control -> + Class -> + {4D36E965-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}
3. Click bagian ini, lihat sebelah kanan, ada: -> Upperfilters -> Lowerfilters -> Click kanan pada masing-masing, -> Delete dan Yes.
4. Tutup registry editor. 5. Hapus CD Driver kita dari Device Manager: -> click start -> click kanan My Computer dan click properties -> click hardware tab -> click device manager -> click plus sign next to DVD/CDROM Drives -> double click pada masing-masing -> click driver tab, dan -> uninstall. 6. Reboot
Akhirnya permasalahanku terselesaikan juga. Jebulnya laptop idolaqu gak rusak hanya nagmbek karena aq salah uthek – uthek. Buat teman – teman, kalau mungkin mengalami pengalaman ini silahkan deh dicoba…..! selamat ya.. tunggu kisahku berikutnya…!



How to connect internet (koneksi internet Hp cdma dilinux OS 2007)

Sebetulnya saya malu untuk menulis artikel ini, karena saya masih betul betul awam di Linux, karena itulah saya menggunakan linux OS 2007, yang tampilan dan menu – menunya tidak jauh – jauh dari window.saya yakin banyak kekurangan dari artikel saya ini

karena itu saran dan masukan dari teman teman sangat saya butuhkan.

Memulai instalasi internet.

Pada konsol ketik perintah dmesg lalu tekan enter maka akan muncul dimana posisi kabel itu berada.(usb 1 – 1: ark3116 converter now attached to ttyusb0)

Setelah mengetahui posisi kabel maka bukalah aplikasi kpp.(pc _ internet – remote access – kpp. Maka jendela kpp akan terbuka, tekan configure. Langkah pertama yang kita lakukan adalah mengkonfigure modem. Caranya pada kpp configuration tekan modem – new(akan muncul new modem).pada modem name isi dengan nama modem(CDMA pa apa sesuai selera) pada modem device pilih /dev/tty/usb0 (disesuaikan dengan apa yang dari konsol), pada flow control biarkan tetap pada posisi Hardware (CRTSCTS), line termination pilih CR/LF, conection speed ganti dengan 230400.selanjutnya tekan tab modem – tekan modem commands, pada initialization string 2 isi dengan AT+crm=1 terus klik tombol OK, demikian pula pada jendela edit modem juga klik tombol OK. Untuk mengecek seting modem sudah berhasil atau belum, pada jendela kpp configuration tekan modem pilihlah nama modem yang telah dibuat tadi kemudian klik edit. pada jendela edit modem tekan modem selanjutnya tekan Query modem (jika setingnya sudah benar dan sukses maka akan terdeteksi jenis HP cdma anda yang terhubung ke kabel DKU5).jika belum terdeteksi cek ulang seting yang anda buat.

Langkah yang kedua yaitu seting acoounts. Pada jendela kpp configuration tekan accounts – klik new – muncul jendela create new account kpp tekan manusa set up muncul jendela new account kpp. Pada tab dial isi conection name dengan nama operator(starone atau apa sesuai selera). Pada phone number tekan add, isikan #777 pada enter phone number. Selanjutnya klik OK. Pada jendela kpp configuration tekan OK.

Untuk selanjutnya langkah terakhir yaitu mengisi login ID dan password, untuk langkah ini sama seperti pada windows, yaitu di isi sesuai dengan operator masing – masing. Misalnya memakai starone berarti Login ID nya diisi dengan starone dan passwordnya diisi dengan indosat.selanjutnya tinggal tekan connect maka anda siap untuk berinternet.sebagai catatan untuk anda kalau mengalami masalah dengan koneksi lakukan selalu langkah Querry modem. Kalau Hp anda sudah terdetec, tinggal dioke. Ulangi untuk dialing maka dijamin deh berhasil… selamat mencoba yaaa….